Selasa, 28 Mei 2013

Produk Fermentasi Limbah Pertanian Sebagai Bahan Pakan Unggas



Pakan merupakan kebutuhan primer dunia usaha peternakan dimana dalam budidaya ternak secara intensif biaya pakan mencapai sekitar 70% dari total biaya produksi, sehingga harga bahan pakan sangat menentukan biaya produksi.

Disamping harga pakan, nilai gizi pakan juga menentukan produksi ternak, dengan nilai gizi yang baik maka produksi ternak semakin baik.

Sementara itu, beberapa bahan baku masih di impor dengan harga mahal. Untuk menekan biaya produksi, dibutuhkan bahan baku yang cukup murah dan mudah didapat dengan gizi yang cukup. Salah satu cara memecahkan kendala tersebut adalah dengan memanfaatkan limbah pertanian.

Limbah pertanian terdiri dari aneka ragam jenis, dapat berupa limbah industri perkebunan seperti lumpur sawit, bungkil inti sawit, bungkil kelapa, limbah kakao atau limbah industri kecil seperti onggok, ampas sagu, ampas ubi, ampas tahu, dan lain-lain.

Pada ternak ruminansia umumnya limbah yang melimpah ini dapat dimanfaatkan langsung sebagai pakan ternak tetapi tidak pada unggas. Kadar protein, daya cerna dan asam amino yang rendah serta serat kasar yang tinggi biasanya menjadi faktor pembatas dalam penggunaannya sebagai pakan unggas.

Untuk menurunkan serat kasar dan meningkatkan nilai nutrisi pada limbah pertanian dibutuhkan suatu proses yang dapat mencakup proses fisik, kimiawi, maupun biologis antara lain teknologi fermentasi.

Teknologi fermentasi adalah proses penyimpanan substrat dalam keadaan anaerob dengan menambahkan mineral, menanamkan mikroba di dalamnya, dilanjutkan dengan inkubasi pada suhu dan waktu tertentu dengan tujuan untuk meningkatkan nilai gizi terutama kadar protein dan menurunkan kadar serat.

Penggunaan teknologi fermentasi untuk meningkatkan nilai gizi limbah pertanian sebagai sumber pakan alternatif dapat membantu pemecahan masalah kekurangan bahan pakan unggas dan permasalahan limbah yang tidak termanfaatkan.

Bagaimana pengaruh produk fermentasi terhadap produksi telur, kualitas telur pada ayam petelur, karkas, bobot badan, FCR, konsumsi pakan, dan lain sebagainya seperti bobot jeroan pada ayam broiler atau itik pedaging.

Limbah pertanian berpotensi sebagai bahan pakan alternatif dengan menggunakan teknologi fermentasi yang berperan untuk meningkatkan nilai nutrisi limbah pertanian dan meminimumkan kadar serat kasar.

Produk fermentasi dapat diberikan 5 hingga 30% tergantung dari jenis substrat dan jenis unggas tanpa menyebabkan kematian. Perlu adanya penelitian fermentasi dengan substrat limbah pertanian lain yang berlimpah pada musim tertentu untuk mengantisipasi kekurangan bahan pakan pada musim kemarau.

Disamping itu penggunaan produk fermentasi dapat mengurangi penggunaan bahan pakan impor yang semakin hari semakin mahal.

(Penulis : Dewanti K. Wijaya – Teknik Lingkungan UII, Yogyakarta)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar